she calls for a somewhere-out-there name

dan kala dia memanggil sebuah nama
yang tidak akan pernah menyahut
sesosok keindahan
yang tidak akan pernah menjawab
sejauh apapun dia berlari
sejauh manapun dia mencari
dia tidak akan pernah berhenti
dan datang padanya
memberinya langit biru
kala angin berhembus
membawa warna yang terbang
mengitarinya
membawanya tinggi
dalam senyumnya
dalam indahnya
kala dia berjalan di atas pelangi
dan meneteskan warna di bawahnya
dia mencari sebuah nama
yang selama ini ada
entah dimana
dia berdiri
dan memanggil
berharap sebuah suara kan menjawabnya
entah kapan

Comments

Popular posts from this blog

Pirate Radio (The Boat that Rocked)

Horton Hears a Who!

bubbly by colbie caillant